Senin, 24 September 2012

Pantai Drini, Meneropong Laut Selatan dari Pulau Bayangan

Pantai Drini dari atas "Pulau"

Halo halo halo.....
Annyeonghaseo!
     Hehehe sudah lama tak “menjajakan” catatan perjalanan. Uh, sudah berapa lama saya datang ke pantai ini tapi baru sempat menyajikannya sekarang. Ah tak masalah kapan, karena setelah kau membuka album fotomu, semua kenangan dan ingatan akan segera berebut memenuhi tangan ini untuk dituliskan.
     Ehm, Pantai Drini, dari mana kita memulainya? Itu adalah pertanyaan yang cukup sulit tapi mudah. Kembali pantai ini berada di Gunung Kidul, Yogyakarta, tepatnya di Desa Ngestirejo, Kecamatan Tanjungsari. Yogyakarta,,, kota yang menyenangkan buka. Bagian selatan pantai sebelah timur didominasi oleh pasir putihnya yang masih elok dan alami sedangkan pantai selatan bagian barat didominasi oleh pantai berpasir hitam yang kental dengan mitosnya. Sungguh paket lengkap berwisata di Yogyakarta. Ok stop! Kembali ke cerita pantai Drini.
Pantai Drini dengan Ombaknya yang tenang
dan Pasir Putihnya yang perawan
     Pantai Drini berada di barisan pantai timur Yogyakarta. Jika ingin ke sana, jalurnya cukup mudah yaitu menikuti jalur pantai Baron, Krakal, atau Kukup karena Pantai ini masih satu rumpun dengan pantai-pantai yang sudah diperkenalkana sejak dulu. Hanya butuh beberapa menit naik kendaraan bermotor untuk mencapainya dari pantai-pantai tersebut. Jalanan juga masih bagus apalagi sekarang pembangunan jalur selatan sedang gencar-gencarnya sehingga akses untuk ke pantai ini cukup mudah. Perjalanan bisa ditempuh dengan berbagai tipe kendaraan
kecuali angkot dan jalan kaki. Yah, setahu saya angkot tidak ada dan jangan berfikir untuk jalan kaki kecuali memang segaja ingin mencobanya karena perjalanan cukup jauh.
Perjalanan menuju Pulau, dua cowo suit suit!
     Pantai Drini didominasi oleh Pasir putih yang berbalut cantik dengan karang dan rerumputanya. Pantai timur Yogyakara memang berkarakteristik seperti itu. Tapi pantai ini memang indah. Di antara dua bukit besar yang memagari pantai ini, terdapat sebuah “pulau” yang dapat dinaiki oleh pengujung dengan catatan tidak pasang. Tapi kenapa saya menyebutnya bayangan? Karena jika tidak pasang ini juga tidak bisa disebut pulau, hanya sebongkah karang yang ada ditengah-tengah pantai. Hahaha. Nah, jangan khawatir jika mau naik “pulau” ini ketika pasang pun bisa, jika pengujung memang sengaja ingin basah-basahan di sini. Ayye! Tapi perlu berhati-hati dengan arus balik ke lautnya, walau tidak terlalu kencang tapi kalau tidak hati-hati bisa terseret juga. Waspadalah waspadalah. Loh? Di pulau tersebut ditumbuhi tumbuh-tumbuhan dan di puncaknya terdapat mercu suar. Nah, yang sedikit membuat saya kecewa karena saya datang ke pantai ini waktu angin sedang tidak bersahabat. Sehingga foto-fotonya pun kurang maksimal. Tahun itu saya ke sana pada bulan Juli.
Bersuka ria dengan mengorbankan teman, Asiknya...
     Tapi segi positif dari perjalanan kali ini adalah teman-teman saya puas main air. Ombak yang mencapai pantai sudah sedikit tenang sehingga arusnya tidak terlalu kuat. Tapi  jangan sampai lengah ya kawan. Hehehe.. maklum sepertinya tim sar masih sangat jarang di pantai-pantai yang belum dipromosikan. Penduduk yang berjualan dan menjual jasanya di sini juga masih sangat jarang. Hanya beberapa penduduk asli yang tinggal di sini dan membuka warung seadanya. Kebayakan pantai ini masih dijadikan tempat berlabuh untuk nelayan-nelayan tradisional. Di pantai ini bisa dilihat perahu-perahu tradisional milik nelayan lokal. Tapi tak usah kawatir, fasilitas minimal sudah disediakan terutama kamar mandi dan wc umum. Oh ya jika mau sholat penduduk juga sudah menyediakan tempatnya. Jadi tak usah khawatir. Just enjoy your self!
     Apa lagi yang belum ya? Oh iya tiket masuknya masih satu tiket dengan pantai Baron, Krakal, Kukup dan sebagainya. Jika kalian memiliki waktu yang panjang, wisata ke pantai-pantai ini cukup menyenangkan. Hanya dengan satu tiket kalian bisa menikmati banyak pantai yang berbeda karakteristik dan suasana. Jadi jangan sia-siakan!
     Nah begitu saja pendinginannya kali ini, jika ada info yang kurang silahkan bertanya, terimakasih. Selamat berlibur dan menciptakan kenangan! Have a nice Holiday !
Berfoto dibawah karang Pulau

Hutan Pulau Drini. hohohoh LOL!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar