Judul
Sunshine Becomes You
Penulis
Ilana Tan
Penerbit
Gramedia Pustaka Utama
Terbit
Februari 2012
Jumlah Halaman
432 Halaman
ISBN
9789792278132
“Walaupun tidak ada hal lain di dunia ini yang bisa kaupercayai, percayalah bahwa aku mencintaimu. Sepenuh hatiku.”
Ini adalah salah satu kisah yang terjadi di bawah langit kota New York…Ini kisah tentang harapan yang muncul di tengah keputusasaan…Tentang impian yang bertahan di antara keraguan…Dan tentang cinta yang memberikan alasan untuk bertahan hidup.
Awalnya Alex Hirano lebih memilih jauh-jauh dari gadis itu—malaikat kegelapannya yang sudah membuatnya cacat.Kemudian Mia Clark tertawa dan Alex bertanya-tanya bagaimana ia dulu bisa berpikir gadis yang memiliki tawa secerah matahari itu adalah malaikat kegelapannya.Awalnya mata hitam yang menatapnya dengan tajam dan dingin itu membuat Mia gemetar ketakutan dan berharap bumi menelannya detik itu juga.Kemudian Alex Hirano tersenyum dan jantung Mia yang malang melonjak dan berdebar begitu keras sampai Mia takut Alex bisa mendengarnya.
Semua orang punya alasan untuk hidup. Kenyataan pahit seperti apapun yang harus dihadapi oleh seseorang pasti beralasan.
Dan Mia menemukan alasan untuk hidup ketika dia bertemu dengan Alex. Lelaki yang menganggapnya sebagai malaikat kegelapan yang bakalan merenggut hidupnya. Gara-gara Mia, Alex mengalami cedera. Apakah parah? Sepertinya tidak, tapi ketika tahu bahwa Alex adalah seorang pianis terkenal dan Mia telah membuat tangannya cedera, Mia langsung takut setengah mati. Apa yang harus dilakukannya jika Alex menuntutnya?
Setelah ragu, Mia akhirnya menawarkan diri untuk menjadi tangan kiri-lebih tepatnya pesuruh Alex. Mia yang membuat dirinya sendiri terlibat dan berurusan dengan Alex yang sangat menyebalkan itu.
Jujur saya membaca novel ini karena sudah tau endingnya bakal sad ending. Biarlah spoiler karena dari awal uda bisa ditebak. Uh saya lebih suka lagi karena genrenya Hate Love relationship, I like that! Tapi walau sad, jangan pantang dulu membaca novel ini guys. Benar-benar seru dan menyenangkan menyaksikan perkembangan mereka berdua. Dari yang uring-uringan kayak kucing dan anjing malah jadi semakin mengenal karakter masing-masing dan saling mengerti sifat masing-masing. Selalu manis dan ikut membuat kita berdebar-debar. Like another Ilana Tan’s novel.
Selain Alex, tokoh yang menarik perhatian adalah Ray, adik Alex yang juga jatuh cinta pada Mia. Keberadaan Ray ini menambah kisah cinta mereka menjadi lebih rumit. Ray sudah mengenal Mia sejak lama, dan Alex baru mengenal Mia sesaat setelah gadis itu membuatnya cacat. Tapi pribahasa bahwa orang yang mengenalmu belum tentu orang terdekatmu adalah hal yang benar. Mia selalu tersenyum dan menatap orang-orang disekitarnya dengan ceria, namun dibalik keceriaanya itulah Mia menyembunyikan segalanya. Lalu yang tau apa yang selama ini ditutupi Mia justru Alex.
Alex yang walaupun kasar dan suka labil tapi memiliki sisi lembut dan juga adil. Ia tahu adiknya juga menyukai Mia, tapi ia selalu fair pada segala kemungkinan karena semua keputusan ada di pihak Mia. Nilai plus untuk Alex, yey!
Ciri khas Ilana Tan adalah latar dan tokoh, di sini latar tempat yang mucul adalah restoran Ramses dan toko kue Piece of Cake yang menjadi latar utama di novel In The Blue Moon. Sepertinya dunia cerita Ilana Tan akan selalu berkaitan satu sama lain walaupun bukan dominan.
Buku keempat dari Ilana Tan yang saya baca. Selalu belum menemukan hal yang mengecewakan. Gaya penulisan yang lugas, alur yang jelas dan mudah di mengerti serta kisah romance yang manis adalah point utamanya. Cocok untuk segala umur and I give 4 tumbs from 5, yeey!!
Happy Reading Guys!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar